Posts

Showing posts from November, 2020

ETS Pemrograman Berbasis Objek

Image
 1. Berdasarkan video mengenai cara menyetor tunai, aplikasi yang dapat dibuat akan menyimpan akun dari kartu yang dimasukkan serta jumlah uang yang ada di akun tersebut. Kemudian aplikasi tersebut akan menanyakan jumlah uang yang disetorkan dan uang tersebut akan ditambahkan ke jumlah uang pada akun tersebut. Input akan dimasukkan dengan cara mengetik ke input terminal. 2. Berikut adalah Diagram Class yang digunakan untuk membuat aplikasi ATM. ATM.java adalah main class yang akan menginisialisasikan ATM dan menangani penyetoran tunai ke akun. Akun.java akan menyimpan informasi mengenai berapa saldo yang ada di akun. 3. Berikut adalah implementasi Class untuk aplikasi ATM. ATM.java Akun.java 4. Beikut adalah video demo aplikasi ATM

World of Zuul Game

Image
World of Zuul adalah game yang menggunakan text dimana user dapat menjelajahi beberapa ruangan yang ada pada game tersebut. Projek ini bertujuan untuk memberikan contoh dari desain kelas yang tidak bagus dari segi kopling dan kohesi. Kopling adalah tingkat keterkaitan antar kelas dimana desain kelas yang bagus memiliki kopling yang longgar supaya suatu program dapat dimodifikasi dengan mudah karena mengubah suatu kelas tidak akan mengubah kelas lainnya. Kohesi adalah jumlah dan keragamaan tugas yang dikerjakan satu unit kode dimana satu unit kode sebaiknya bertanggung jawab terhadap satu tugas. Berikut adalah kelas yang digunakan pada aplikasi ini: 1. Game.java adalah main class yang membuat semua room, membuat parser, menginisialisasikan game, dan mengevaluasi perintah yang dikembalikan parser. 2. Room.java adalah class yang merepresentasikan ruangan-ruangan yang ada pada game ini. 3. Command.java adalah class yang membagikan perintah yang diinputkan menjadi dua kata (contohnya "...

Technical Support System

Image
Technical Support adalah layanan yang diberikan kepada pengguna suatu produk yang dapat membantu mereka mengenai suatu masalah tertentu. Program ini akan mencoba untuk melakukan hal tersebut dengan cara menyarankan suatu solusi kepada masalah yang dialami pengguna. Terdapat 3 class pada program ini, yaitu class SupportSystem, class InputReader, dan class Responder. 1. Class SupportSystem Class ini akan memulai program dan menampilkan pesan selamat datang kepada pengguna, serta memanggil class dan method lainnya saat pengguna memberikan suatu input. Source Code 2. Class InputReader Class ini berfungsi untuk mengubah input dari pengguna menjadi lower case supaya dapat dibaca oleh class Responder. Source Code 3. Class Responder Class ini akan memberikan balasan dari input yang diberikan tergantung dengan input tersebut dan akan memberikan balasan default jika input yang diberikan tidak diketahui program. Source Code Output

Program Ticket Machine

Image
 Pada program Ticket Machine ini ada dua class, yaitu TicketMachine dan TicketMachineTest dimana class TicketMachineTest merupakan main class yang mengambil input berupa Scanner. 1. TicketMachineTest Class Class ini memungkinkan user menggunakan input berupa Scanner, tanpa class ini program Ticket Machine harus diinputkan secara manual. 2. TicketMachine Class Output Program